20-04-2024

Pemkab OKU meluncurkan aplikasi Simpebaja

Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan,meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Manajemen Pengadaan Barang dan Jasa atau Simpebaja sebagai sarana untuk pelelangan proyek di lingkungan pemerintahan setempat dengan cara "online".

"Simpebaja ini merupakan sarana untuk setiap instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu dalam menyampaikan paket yang akan dilelang tahun anggaran 2018 secara online ," kata Kepala Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Setda OKU, Karel Akbar saat Sosialisasi Simpebaja di Baturaja, Rabu.

Menurut dia, sosialisasi yang digelar di Gedung Abdi Praja Pemkab OKU tersebut dilaksanakan berdasarkan peraturan Bupati OKU Nomor 37 Tahun 2017 tentang Pedoman Penyusunan dan Penyampaian Rencana Pelaksanaan Pengadaan Barang dan Jasa.

Kegiatan ini, kata dia, untuk memperkenalkan kepada seluruh Pejabat Pembuat Komitmen di pemkab tentang aplikasi Simpebaja sekaligus cara menggunakannya. https://pop.ngejoz.com/

Dalam permohonan lelang pada 2018 dari setiap PPK, kata Karel, sekarang sudah dapat dilakukan secara online dengan cara login menggunakan kode akses masing-masing.

"Sebelumnya pendaftaran barang yang akan dilelang, PPK harus datang langsung ke LPBJ Setda OKU. Namun sekarang ini bisa disampaikan secara online di Simpebaja," ungkapnya.

Selain itu, lanjut Karel, Simpebaja itu juga mudah di akses oleh masyarakat ataupun kontraktor yang berminat mengikuti proses lelang proyek melalui aplikasi tersebut.

"Masyarakat umum juga bisa membuka aplikasi ini cukup login di internet dengan membuka situs www.simpebaja.okukab.co.id

untuk mengetahui barang apa saja yang akan dilelalang," ungkapnya.

Sejauh ini, baru terdapat dari pihak RSUD Ibnu Soetowo Baturaja sudah mendaftarkan paket yang akan dilelang melalui aplikasi Simpebaja.

"Untuk instansi lain jika ingin mendaftarkan pakat proyek yang akan dilelang sekarang sudah bisa dilakukan melalui Simpebaja dengan login menggunakan kode akses masing-masing," ujarnya.

 

Dibaca 1,005x | Your IP: 52.14.85.76 Loker PT Lowongan Kerja Loker Pabrik